Kau lihat sekarang blogku seperti apa ? Penuh puisi, lebih jeleknya, permainan kata. Bagiku, setidaknya ini lebih maju daripada mengisinya dengan uraian pemikiran atau curhatan. Aku pun berusaha mengisi permainan kata-kata tak cuma dengan curahan rasa. Aku ingin belajar eksplorasi kata dan rasa.

Mungkin seharusnya aku membuat 1 blog khusus untuk tempat bermain kata. Tapi aku malas lagipula blog ini berjudul namaku dan tidak ada petunjuk tema khusus blog ini. Meski berkali-kali aku menginginkan blog ini hanya tentang informasi kesehatan. Disini hanya ada aku dan seluruh egoku.

Berbeda dengan tulisan-tulisan tak bermutu yang dulu pernah ditorehkan, setidaknya sekarang peluang untuk dihapus akan kecil. Alasannya, bila puisi curhat itu ku tulis bagus, kelak kala malu mengenang isinya, aku masih terikat pada pelajaran olah kata saat membuatnya. Yang penting, jadikan rasa itu tersurat dalam majas-majas kata.

Seperti pertama ku menemukan hobi blogging, hobi baru ini pun ku dapat dari seseorang, mantan. Dan semua sama, tak bertanggung jawab dengan apa yang mereka berikan hahahaa. Tapi tak apa, aku seorang yang bisa bangkit sendiri bila ditinggalkan pada apa yang ku suka. Karena ini ku lakukan demi diriku sendiri, bukan demi mereka.

Wah mulai tak bermutu, berhenti sudah. Dulu ada yang berkata, "Untuk apa kau menyukai puisi ? Hidup tak seindah kata-kata. Mati kau terlena dibuatnya." Dulu aku patuh tapi sekarang ku tahu jawabnya, jika hidup itu susah maka harus menikmati kesusahannya dengan indah. Daripada hidupku seperti dia, penuh keluh kesah dan sumpah serapah. Setidaknya, aku masih ada pahala karena bersyukur menikmati hidup.

"Daripada sibuk menyalahkan kegelapan, lebih baik menyalakan lilin."

Category: Labels: | 0 Comments

0 comments to “Berubah Lagi”