Erection Hardness Score (EHS) merupakan sarana pemeriksaan mandiri untuk mengevaluasi tingkat kekerasan ereksi pribadi dan pasangan. Tes sederhana berikut ini dikemas dalam bentuk lima petanyaan singkat yang juga dapat menjadi rujukan pasangan atas kondisi yang dialami oleh pasangan hidupnya. Harap diingat bahwa tes ini hanya membantu Anda melakukan pengecekan awal dan tidak dapat menggantikan konsultasi dokter. Untuk hasil yang lebih pasti, konsultasikanlah hasil tes ini dengan dokter Anda.

Tiap pilihan jawaban akan memiliki nilai 1-5. Setelah selesai menjawab semua pertanyaan dibawah ini, jumlahkan setiap nilai yang Anda peroleh sesuai dengan jawaban yang Anda pilih. Keterangan hasil total nilai yang Anda peroleh dapat Anda lihat setelah pertanyaan terakhir. Silakan memilih jawaban yang paling sesuai dengan anda.
  • Seberapa sering Anda dapat mencapai ereksi selama melakukan aktivitas seksual ?
  1. hampir tidak pernah atau tidak pernah
  2. sesekali (kurang dari 50%)
  3. kadang-kadang (sekitar 50%)
  4. sering (lebih dari 50%)
  5. hampir selalu atau selalu
  • Ketika Anda ereksi setelah menerima rangsangan seksual, seberapa sering penis Anda cukup keras untuk dapat masuk ke dalam vagina pasangan Anda ?
  1. hampir tidak pernah atau tidak pernah
  2. sesekali (kurang dari 50%)
  3. kadang-kadang (sekitar 50%)
  4. sering (lebih dari 50%)
  5. hampir selalu atau selalu
  • Ketika Anda melakukan hubungan seksual, seberapa sering penis Anda dapat masuk ke dalam vagina pasangan Anda ?
  1. hampir tidak pernah atau tidak pernah
  2. sesekali (kurang dari 50%)
  3. kadang-kadang (sekitar 50%)
  4. sering (lebih dari 50%)
  5. hampir selalu atau selalu
  • Selama melakukan hubungan seksual, seberapa sering Anda dapat mempertahankan ereksi setelah penis Anda masuk ke dalam vagina pasangan Anda ?
  1. hampir tidak pernah atau tidak pernah
  2. sesekali (kurang dari 50%)
  3. kadang-kadang (sekitar 50%)
  4. sering (lebih dari 50%)
  5. hampir selalu atau selalu
  • Selama melakukan hubungan seksual, seberapa sulit Anda mempertahankan ereksi untuk menyelesaikan hubungan seksual ?
  1. sangat sulit sekali
  2. sulit sekali
  3. sulit
  4. agak sulit 
  5. tidak sulit
Interpretasi Total Nilai
5 - 10 menunjukkan bahwa Anda menderita disfungsi ereksi kronis.
11 - 14 menunjukkan bahwa Anda menderita disfungsi ereksi yang tidak terlalu kronis.
15 - 20 menunjukkan bahwa Anda menderita disfungsi ereksi cukup kronis.
21 - 25 menunjukkan bahwa Anda tidak menderita disfungsi ereksi.

Hanya dokter Anda yang dapat mengkonfirmasi apakah Anda menderita disfungsi ereksi atau tidak, segera tanyakan kondisi Anda pada dokter ahli.

Sumber : www.vi-lounge.com

0 comments to “Test Erection Hardness Score”